Jurnalistik Kampus STISIP Biges Polewali
Wawancara Ketua BEM STISIP

By Nasria MN 08 Jun 2022, 10:20:33 WIB Polewali Hot News
Jurnalistik Kampus STISIP Biges Polewali

Jurnalistik Mahasiswa merupakan kegiatan Extra Kurikuler di kalangan aktivis Kampus yang kira-kira setara dengan kegiatan Extra mahasiswa lainnya seperti Mapala , BEM dan yang lainnya dimana bertujuan untuk menambah wawasan mahasiswa ketika saatnya berkiprah dalam kehidupan bermasyarakat dan berbangsa .Mahasiswa dengan berbagai kegiatan extra tersebut menempa diri secara sukarela dalam rangka usaha mendapatkan bekal yang sesuai dengan karakter dan minatnya .

Karena faktor dan alasan tertentu ,seseorang akan memilih satu atau beberapa kegiatan Extra Kurikuler yang ada untuk mengasah dan mempertajam pengalaman dan kemampuannya .Semua kegiatan Extra Kurikuler tersebut tentu memiliki dampak yang berbeda . Lalu apa dampak Jurnalistik terhadap kehidupan nyata .The Guardian,salah satu media Eropa terkemuka bahkan pernah menulis Artikel dengan Judul " Why you should become a student journalist ( mengapa anda harus menjadi jurnalis mahasiswa ) " yang ditulis oleh Yasmin Morgan pada 27 September 2012 .Sangat menarik opini yang disampaikan dalam tulisannya tersebut bahwa untuk menjadi seorang wartawan anda tidak harus bekerja di The Guardian ,beberapa orang menjadi jurnalis untuk menulis di Media Kampus dan mencari teman baru serta bertemu dengan pahlawan mereka .

Beberapa wartawan besar dunia memulai aktivitas mengasah kemampuan mereka sebagai Jurnalis Kampus.Beberapa orang pula bertemu dengan para idola mereka dengan alasan sesi wawancara yang tidak mungkin mereka dapatkan dalam situasi dan kondisi selain itu .Maka tentu hal tersebut menjadi salah satu pertimbangan beberapa orang saat mereka memutuskan untuk menggeluti dunia jurnalistik .

Kemampuan menulis bukan hanya dibutuhkan oleh wartawan,namun juga sangat dibutuhkan profesi lain seperti Human resources development (HRD),Public Relation ,pejabat publik yang banyak berinteraksi dengan masyarakat ,Humas ,Bagian yang menangani Multimedia Perusahaan ,Pengacara ,Jaksa ,Hakim ,Polisi dan bahkan para pebisnis online .

Begitu banyak pos jabatan yang menbutuhkan keahlian menulis namun ketersediaan keahlian tersebut tidak seimbang dengan kebutuhan sehingga banyak perusahaan melatih karyawannya untuk mendapatkan skill tersebut meski pelatihannya tidak memakai embel jurnalistik,namun tujuan utama sebenarnya agar perusahaan memiliki sumber daya yang mampu melakukan korespondensi perusahaan dengan baik sehingga dapat terjalin relasi bisnis yang baik pula .

Oleh karena itu ,sangat tepat apabila STISIP Biges mendukung mahasiswanya dalam kegiatan Jurnalistik sehingga mahasiswa yang memiliki minat dan hobi menulis dapat mengasah kemampuan yang sekaligus membentuk karakter , selain manfaat yang telah disebutkan di atas tentu saja .Hal yang patut kita acungi jempol .Bravo STISIP Biges !




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Write a comment

Ada 1 Komentar untuk Berita Ini

View all comments

Write a comment

Loading....



Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Jejak Pendapat

Sarana dan Prasarana Apa yang Paling dibutuhkan untuk Kemajuan Sulbar ?
  Sekolah Internasional
  Super Mall dan Pusat Perbelanjaan lainnya
  Bandara Internasional
  Jalan Layang
  Jalur Kereta Api

Komentar Terakhir

  • hasriana

    Komentar paling pedas Khamenei adalah Iran tidak pernah mengenal Israel. Negara ini juga secara ...

    View Article
  • Tommy Utama

    Para pengunjuk rasa membawa bendera-bendera Palestina dan foro-foto pemimpin tertinggi ...

    View Article
  • Robby Prihandaya

    Anda penyuka Transformer? Tentu hal yang paling menarik saat menonton film Transformer salah ...

    View Article

Video Terbaru

View All Video