Ritual sakral Gerakan Pramuka

By Nasria MN 25 Jul 2019, 12:58:57 WIB Nasional
Ritual sakral Gerakan Pramuka

Keterangan Gambar : Nikolay Alexeye.


Sekitar 15.000 anggota Pramuka dari seluruh penjuru negri memadati bumi perkemahan Cibubur dalam rangka Raimuna Nasonal XI Gerakan Pramuka yang berlangsung sejak kemarin,13 Agustus 2017.Hari ini,14 Agustus 2017,Gerakan Pramuka Nasional merayakan ulang tahunnya yang 56.Malam hari sebelum pelaksanaan upacara hari jadi Gerakan Pramuka ke-56 pada 14 Agustus 2017, Kwartir Nasional Gerakan Pramuka mengadakan Upacara Ulang Janji di Gedung Cut Nyak Din, Bumi Perkemahan Pramuka Cibubur, Jakarta Timur, Minggu (13/8).

Upacara ulang janji dipimpin Ketua Kwarnas Kak Adhyaksa Dault sebagai pembina upacara dan dihadiri para Wakil Ketua Kwarnas, Andalan Nasional Kwarnas, Pimpinan Kwarda seluruh Indonesia, Pimpinan Saka, pembina pendamping Raimuna Nasional XI, dan seluruh staf Kwarnas Gerakan Pramuka.Dengan suasana gelap diiringi lantunan lagu kebangsaan dan hymne Pramuka, upacara ulang janji berlangsung hikmat. Kak Adhyaksa mengajak untuk mengingat kembali Dasa Dharma dan Tri Satya lalu mengamalkannya. Dia juga mengajak untuk mengingat kembali jasa-jasa pahlawan, khususnya para pendiri Pramuka.

“Ulang janji ini adalah ritual sakral dalam Gerakan Pramuka yang diadakan setiap tahun di malam tanggal 13 Agustus. Pesannya kita mengajak kembali untuk merenung, bahwa setiap Pramuka punya janji setia, janji untuk selalu mengamalkan Dasa Dharma dan Tri Satya,” ujar Kak Adhyaksa.

Diketahui, Gerakan Pramuka punya dasar falsafah yang tinggi untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, yakni Dasa Dharma dan Tri Satya. Dua pedoman ini memiliki dasar nilai yang kokoh untuk kemajuan Gerakan Pramuka dan bangsa Indonesia. Karena itu, Ulang Janji penting dilaksanakan agar spirit Dasa Dharma dan Tri Satya selalu terpatri dalam jiwa Pramuka.

“Selama jantung anak Pramuka masih berdetak, maka selama itu Indonesia tidak akan retak,” jelasnya.

Sebelum acara dimulai, para peserta upacara lebih dulu diminta membasuh tangannya menggunakan air kembang. Ritual ini memiliki pesan bahwa sebelum Ulang Janji semua peserta harus berada dalam kondisi suci, bersih lahir batin, agar pesan dari Ulang Janji bisa diamalkan dengan baik.

Ulang Janji kali ini diadakan di Buperta, berbarengan dengan kegiatan Raimuna Nasional XI yang diikuti 15.000 peserta dari 34 provinsi dan 514 kota. Pembukaan Raimuna sekaligus peringatan upacara hari ulang tahun Gerakan Pramuka ke-56 akan dihadiri Presiden Joko Widodo pada 14 Agustus 2017

Abs




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment

Loading....



Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Jejak Pendapat

Sarana dan Prasarana Apa yang Paling dibutuhkan untuk Kemajuan Sulbar ?
  Sekolah Internasional
  Super Mall dan Pusat Perbelanjaan lainnya
  Bandara Internasional
  Jalan Layang
  Jalur Kereta Api

Komentar Terakhir

  • hasriana

    Komentar paling pedas Khamenei adalah Iran tidak pernah mengenal Israel. Negara ini juga secara ...

    View Article
  • Tommy Utama

    Para pengunjuk rasa membawa bendera-bendera Palestina dan foro-foto pemimpin tertinggi ...

    View Article
  • Robby Prihandaya

    Anda penyuka Transformer? Tentu hal yang paling menarik saat menonton film Transformer salah ...

    View Article

Video Terbaru

View All Video